tag-loc
Download aplikasi mySF dan dapatkan lebih banyak hadiah WOW!
DOWNLOAD

7 Drama Korea Komedi Romantis Yang Wajib Ditonton

Drama komedi Korea yang mengusung cerita manis dan kerap menguras air mata menjadi tontonan favorit banyak orang. Butuh rekomendasi tontonan untuk akhir pekan Kamu? Berikut ini adalah drama komedi Korea yang wajib untuk ditonton bersama orang terkasih.

7 Rekomendasi Drama Komedi Korea Romantis

Drama komedi Korea kerap hadirkan beragam plot cerita yang menarik untuk diikuti. Dari kisah percintaan seorang mafia, dokter, bos dengan sekretaris, hingga hubungan dua orang beranjak dewasa yang sejak kecil sudah berteman. Yuk, simak daftar lengkap beserta sinopsis ceritanya di bawah ini.

1. Vincenzo

Seorang anak bernama Park Joo-Hyeong diadopsi keluarga Italia dan pindah ke sana. Setelah dewasa, ia dikenal dengan nama Vincenzo Cassano (Song Joong-Ki). Ia berprofesi sebagai pengacara dan penasihat untuk sebuah kelompok mafia.

Saat bentrokan antar mafia terjadi, Vincenzo memutuskan pergi ke Korea Selatan. Tak disangka di negara itu ia justru terlibat suatu kasus yang mempertemukan dirinya dengan seorang pengacara Hong Cha-Young (Jeon Yeo-Bin).

Kalau berniat nonton serial ini lewat layanan streaming, pastikan Kamu didukung koneksi internet terbaik smartfren. Selain koneksinya stabil, penggunaan kuotanya juga nggak boros. Asyik kan?

2. Hometown Cha-Cha-Cha

Seorang dokter gigi muda ibukota, Yoon Hye-Jin (Shin Min-Ah) pindah ke desa dan membuka klinik di sana. Secara tak sengaja, ia bertemu dengan Hong Du-Shik (Kim Seon-Ho).

Du-Shik selalu terlihat sibuk di desa dengan banyak membantu pekerjaan penduduk. Hye-Jin sebagai penghuni baru pun sering meminta bantuanya.

Sifat keduanya yang bertolak belakang membuat mereka sering bertengkar. Akan tetapi, perlahan mereka saling tertarik satu sama lain. Bagaimana kelanjutan hubungan keduanya?

3. Fight for My Way

Drama komedi romantis ini menceritakan kisah perjuangan kehidupan, persahabatan, dan cinta antara Dong-Man dan Ae-Ra. Kedua orang yang sudah berteman sejak kecil. Setelah mereka beranjak dewasa, masing-masing mengejar karier yang selama ini diimpikan.

Ko Dong-man merupakan seorang atlet Taekwondo yang mencoba peruntungan menjadi petarung UFC. Sedangkan Choi Ae-ra yang bercita-cita menjadi pembawa berita, kini harus bekerja di pusat perbelanjaan. Nasib kemudian membawa keduanya bertemu lagi.

4. What’s Wrong with Secretary Kim

Pria pintar, tampan, kaya raya, namun sangat narsis, Lee Young-Joon (Park Seo Joon), bekerja sebagai wakil presiden perusahaan milik keluarganya. Ia memiliki sekretaris bernama Kim Mi-So (Park Min Young) yang selama 9 tahun ini telah bekerja dengan sangat baik.

Masalah muncul ketika Mi-So secara tiba-tiba memutuskan untuk mengundurkan diri. Young-Joon pun mencari cara agar Mi So tidak jadi keluar dan tetap menjadi sekretarisnya.

5. Dr. Romantic 2

Melanjutkan season pertamanya, drama ini masih bercerita tentang Boo Yong-Joo (Han Suk-Kyu). Ia adalah dokter aneh yang tidak mau bersosialisasi dengan orang lain yang bekerja di rumah sakit Doldam.

Kini, rumah sakit tersebut kedatangan dua dokter muda yang ternyata memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Mereka pun bertemu Yong-Joo yang unik dan bijaksana, berusaha membantu mereka mengatasi permasalahan yang sedang mereka hadapi.

6. Crash Landing on You

Pewaris konglomerat Korea Selatan bernama Yoon Se-Ri (Son Ye-Jin) mengalami kecelakaan saat ia melakukan paralayang. Angin kencang pada hari itu membuatnya melakukan pendaratan darurat di Korea Utara.

Di sana, ia bertemu dengan Ri Jeong-Hyeok (Hyun-Bin), yang merupakan seorang perwira tentara Korea Utara. Jeong-Hyeok kemudian jatuh cinta pada Se-Ri. Dia berusaha untuk melindungi dan membantunya untuk bisa kembali ke negara asal.

7. Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo

Kim Bok-Joo (Lee Sung-Kyung) adalah atlet angkat besi wanita yang menjanjikan. Ia memiliki kepribadian ceria dan rasa keadilan yang kuat. Sementara Jung Joon-Hyung (Nam Joo-Hyuk) adalah perenang hebat di perguruan tinggi, namun ia menderita sebuah trauma sehingga didiskualifikasi pada pertandingan internasional pertamanya.

Keduanya merupakan teman masa kecil. Mereka kembali dipertemukan oleh sebuah sapu tangan Joon-Hyung yang terjatuh saat mereka tidak sengaja bertabrakan.

Itulah tadi 7 drama komedi Korea romantis pilihan yang bisa Kamu nikmati. Jangan khawatir dengan jaringan ineternet untuk bisa streaming drama-drama ini ya. Pilih paket smartfrenyang terbaik untukmu. Jangkauan full 4G smartfren yang mudah digunakan di mana saja, bakal membuatmu betah internetan sepanjang hari.

Terbaru! Inilah Rekomendasi Film Netflix Terbaik dengan Rating Tinggi

Kalau menonton film adalah kegiatan yang disukai, tentunya kamu memerlukan aplikasi atau situs penyedia berbagai jenis video dan film yang lengkap dan berkualitas. Hal ini penting, karena dapat membantumu mendapatkan film atau tayangan yang diinginkan. Salah satu aplikasi yang bisa diandalkan adalah Netflix. Netflix ini adalah pelopor on-demand video streaming yang cukup besar di Indonesia. Bersaing dengan platform lainnya, Netflix tetap berhasil memikat hati penggunanya dengan penawaran dan kualitas layanan unggulan. Banyaknya rekomendasi film Netflix, serta aturan yang tidak berbelit-belit, menjadi alasan utama mengapa situs ini banyak digemari.

Mulai dari deretan film laga terbaru, hingga sederet film drama natal telah ditambahkan di katalog Netflix di periode November 2021 ini. Selain film dan serial original, ada beberapa judul film high-rated yang akan streaming bulan ini di Netflix, lho. Di antaranya adalah film horor “The Lighthouse” (2019), hingga “Whiplash” (2014). Beberapa judul yang sudah ditunggu-tunggu sejak beberapa bulan terakhir juga akhirnya akan segera rilis di Netflix bulan ini. Berikut ini rekomendasi film Netflix terbaru dengan rating tinggi yang menarik untuk disimak. 

Deretan Film Netflix Terbaru

film netflix

1. The Harder They Fall

“The Harder They Fall” adalah film western action bernuansa klasik yang cukup menarik untuk ditonton bulan ini di Netflix. Film ini dibintangi oleh Idris Elba, Regina King, Jonathan Majors, dan juga Zazie Beetz. Rekomendasi film Netflix yang satu ini bercerita tentang seorang kriminal yang akhirnya telah menjalani hukuman penjara. Tidak lantas memulai hidup baru, ia justru kembali mengajak teman-temannya untuk melakukan aksi balas dendam. Release Date: 3 November 2021.

2. Arcane

Bersamaan dengan hype League of Legends World Championship 2021 yang sedang berlangsung di Islandia, Riot Games akhirnya juga merilis serial “Arcane” bulan November ini. Sudah satu tahun lamanya para penggemar League of Legends (LoL) menanti serial animasi yang akan mengeksplorasi Lore dari Jinx dan Vi di Piltover, yang juga merupakan champion populer dalam game LoL. “Arcane” ini memiliki kualitas animasi yang memberikan ekspektasi tinggi, terbangun dari project musik video yang mulai dari Riot Games selama beberapa tahun belakangan. Release Date: 7 November 2021.

3. Red Notice

“Red Notice” adalah film action crime yang akan juga telah rilis di Netflix bulan ini. Film ini dibintangi oleh Dwayne Johnson, Ryan Reynolds, dan juga Gal Gadot. Film ini menceritakan tentang seorang agen FBI yang bekerjasama dengan seorang perampok handal untuk menangkap seorang penjahat yang sulit ditangkap. Release Date: 12 November 2021.

4. Tick, tick…BOOM!

“Tick, tick…BOOM!” adalah film musikal terbaru yang dibintangi oleh Andrew Garfield. Film ini bercerita tentang seorang komposer teater berbakat yang akan segera menginjak usia 30. Ia merasa memiliki urgensi untuk mewujudkan kisah cinta, jalinan persahabatan, hingga menciptakan sesuatu yang besar sebelum waktunya habis. Release Date: 19 November 2021.

5. Cowboy Bebop

Terlepas dari pro kontra project remake live action satu ini, tidak dipungkiri “Cowboy Bebop” juga menjadi highlight di Netflix untuk bulan ini. Film ini adalah salah satu anime retro terbaik dari 1998. “Cowboy Bebop” merupakan anime dengan tema fiksi ilmiah dengan sentuhan neo-noir Jepang. Spike Spiegel, sebagai tokoh protagonis dalam semesta anime ini, adalah seorang bounty hunter dengan pesawat luar angkasa. Tidak sendirian, ia juga memiliki dua partner kerja, yaitu Jet dan Faye. Adaptasi live action “Cowboy Bebop” dibintangi oleh John Cho, Mustafa Shakir, dan juga Daniella Pineda. Release Date: 19 November 2021.

Baca juga: Rekomendasi 7 Film Keluarga Terbaik untuk Mengisi Akhir Pekan

Daftar Netflix Original Series November 2021

  • Lies and Deceit: 15 November
  • Super Crooks: 25 November
  • Christmas Flow: 17 November
  • Light the Night: 26 November
  • The Club: 5 November
  • Gloria: 5 November
  • The Claus Family: 1 November

Daftar Netflix Original Movies November 2021

  • Passing: 10 November
  • We Couldn’t Become Adults: 5 November
  • Outlaw: 22 November
  • Father Christmas is Back: 7 November
  • Procession: 19 November
  • The Princess Switch 3: Romancing the Star: 18 November
  • A Boy Called Christmas: 24 November
  • Spoiled Brats: 26 November
  • Zero to Hero: 5 November
  • Love Me Instead: 19 November
  • 7 Prisoners: 11 November
  • Robin Robin: 24 November
  • Meenakshi Sundareshwar: 5 November
  • Dhamaka: 19 November
  • Just Short of Perfect: 18 November
  • A Cop Movie: 5 November

Daftar Film Best Oscar Winning/Nominated Terbaru di Netflix

  • The Lighthouse: 3 November
  • Whiplash: 4 November
  • Begin Again: 25 November
  • Hacksaw Ridge: 18 November

Itulah sederet rekomendasi film Netflix terbaik dan terbaru yang wajib ditonton. Karena berbasis internet, tentunya kamu membutuhkan kuota yang tidak sedikit jika ingin nonton rekomendasi film Netflix di atas. Supaya tidak perlu khawatir kuota jebol, pilih salah satu paket internet dari Smartfren saja. Banyak pilihan paket data yang tersedia untuk berbagai kebutuhan internetmu. Kamu juga bisa mendapatkan penawaran khusus di aplikasi MySF. Install aplikasinya sekarang!

Selain Kualitas, 8 Tips Memilih Laptop Gaming Ini Juga Penting

Sebagian orang mungkin sering merasa kesulitan untuk memilih laptop gaming yang terbaik. Sebenarnya ada beragam fitur yang perlu dipertimbangkan, termasuk layar, faktor bentuk dan ukuran, masa pakai baterai, hingga komponen yang mendukung semuanya. Untuk memberikan gambaran bagaimana cara memilih laptop gaming terbaik, berikut ini ada beberapa tips dan panduannya. Langkah pertama, perhatikan fitur utama laptop gaming, berupa:

  • Layar. Ukuran, resolusi, dan kecepatan refresh dapat memengaruhi pengalaman bermain game. Apakah kamu ingin memprioritaskan resolusi tinggi, atau layar dengan kecepatan refresh tinggi, atau kamu berencana untuk menggunakan monitor eksternal?
  • CPU dan GPU. Coba bandingkan spesifikasi komponen seperti jumlah inti dan kecepatan clock, serta periksa benchmark untuk perbandingan cepat antara berbagai lini produk.
  • Memori dan penyimpanan. Kenali perbedaan antara SSD dan HDD, serta jangan lupa tentukan berapa RAM yang kamu butuhkan untuk menggunakan sistem.
  • Desain. Laptop yang ringan mungkin lebih mudah dibawa saat bepergian. Namun perangkat keras yang lebih canggih mungkin menjadi prioritas utama saat bermain game yang menuntut kamu harus berada di rumah.
  • Port dan input. Rencanakan jumlah periferal yang akan kamu gunakan, termasuk penyimpanan eksternal dan audio. Apakah kamu perlu fleksibilitas lebih, ruang lebih, atau port berkecepatan tinggi tambahan?

Tips Memilih Laptop Gaming Terbaik

laptop gaming

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika kamu akan membeli laptop gaming. Apa saja? 

1. Processor

Tips yang pertama dalam memilih laptop gaming adalah melihat processor yang tersemat di dalamnya. Untuk keperluan gaming, sangat disarankan untuk memilih laptop dengan processor AMD. Pasalnya, processor AMD lebih bagus untuk digunakan dalam gaming, misalnya AMD A10. Namun jika kamu ingin menggunakan laptop dengan processor Intel, pastikan jika laptop tersebut sudah menggunakan processor Intel i7.

2. RAM

Dalam memilih laptop gaming yang terbaik, RAM juga perlu diperhatikan. Untuk gaming, minimal laptop yang digunakan harus sudah menggunakan RAM dengan kapasitas 4 GB. Namun RAM 4GB ini dianggap sangat kurang bagi para gamer berat seperti GTAV, MAX, dan sejenisnya. Untuk game-game berat semacam ini, maka akan lebih lancar jika menggunakan laptop dengan RAM 8GB. Selain melihat kapasitas RAM, kamu juga perlu memilih laptop dengan tambahan slot RAM karena dengan adanya slot RAM, kamu bisa upgrade RAM laptop milikmu.

3. VGA

VGA atau kartu grafis adalah bagian terpenting dalam sebuah laptop untuk menampilkan gambar. Oleh karena itu, dalam memilih laptop gaming yang terbaik pastikan jika VGA yang digunakan sudah bagus, minimal sudah dilengkapi dengan VGA NVDIA dengan GTX Series. Sementara untuk AMD, pastikan jika VGA sudah R7 atau R9 series.

4. Kapasitas Penyimpanan

Terdapat dua jenis penyimpanan dalam laptop, yaitu HDD dan SSD. Untuk gaming, sangat disarankan untuk memilih laptop dengan penyimpanan HDD minimal 1 Terabyte atau 1000GB. Semakin besar kapasitas penyimpanan pada laptop, maka laptop akan akan semakin bagus. Hal ini dikarenakan banyak game yang membutuhkan kapasitas memori yang besar untuk menyimpannya.

5. Baterai

Tips lainnya adalah memerhatikan baterai yang digunakan. Pada umumnya, laptop gaming mempunyai masalah pada baterai, di mana hal ini dikarenakan laptop sering digunakan berjam-jam untuk bermain game. Maka sangat disarankan untuk memilih laptop dengan baterai removable atau baterai yang bisa dilepas, karena baterai yang bisa dilepas sangat mudah untuk diganti jika suatu saat baterai rusak.

6. Ukuran Layar

Rasanya kurang nyaman jika bermain game tapi dengan layar yang kecil. Untuk itu dalam memilih laptop terbaik, pastikan jika ukuran layarnya tidak terlalu kecil yaitu minimal 14 sampai 15 inci. Namun, jika ukuran layar ini masih terasa kecil, kamu bisa memilih laptop dengan ukuran di atasnya, misalnya 17 inci. 

7. Keyboard

Dalam memilih laptop untuk gaming, sebaiknya pilihlah laptop dengan keyboard yang sudah dilengkapi dengan backlight pada tombol tertentu. Dengan begitu, kamu tetap bisa bermain game walaupun keadaan ruangan gelap. Selain itu, pilihlah laptop dengan keyboard yang sudah dilengkapi dengan numpad yang akan sangat membantu kamu dalam bermain game.

8. Port USB

Tips terakhir adalah perhatikan port USB yang disediakan, minimal sudah dilengkapi dengan port USB 3.0 agar kamu bisa bermain game sepuasnya. Pasalnya, untuk menunjang permainan kamu nantinya, biasanya diperlukan headphone, mouse, atau mungkin keyboard tambahan agar lebih nyaman. Dengan semakin banyak Port USB yang ada, maka kamu bisa menggunakan beberapa accessories tambahan lainnya sebagai penunjang permainan.

Baca juga: 7 Game FPS Android Terbaik yang Patut Kamu Coba

Kalau sudah menemukan laptop gaming terbaik, saatnya menentukan paket data internet yang tepat. Smartfren misalnya! Smartfren punya Produk Premium yang memungkinkan kamu bebas mengatur kuota sesuai kebutuhan dan pilih perangkat sesuai dengan gayamu. Masih ada banyak sekali pilihan paket data internet Smartfren, cek info selengkapnya di sini!

Bisa Dimainkan di Android, Inilah 7 Rekomendasi Game Survival Terbaik

Main game survival di Android bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu luang. Apalagi bagi kamu yang memang suka dengan game menantang dan seru. Di samping genre aksi dan petualangan yang tengah populer di platform Android, genre survival yang menjadi pemanis di antara keduanya yang juga banyak diminati. Survival menjadi salah satu genre yang paling intens, karena tuntutan bagi para pemain untuk terus bertahan hidup. Game survival dianggap dapat memicu adrenalin bagi siapapun yang memainkannya.

Ada banyak sekali game survival di Playstore yang bisa kamu dapatkan secara gratis. Bagi kamu yang ingin mencoba game survival di ponsel Android, berikut ini ada rekomendasinya. Yuk intip! 

1. PUBG Mobile

PUBG Mobile merupakan game survival yang menyediakan banyak mode permainan, di mana setiap mode yang dijalankan mengharuskan pemain untuk bertahan dari serangan musuh. Hingga akhirnya pemain akan mendapatkan chicken dinner sebagai pertanda memenangi pertandingan. Game yang satu ini menyediakan berbagai mode permainan, misalnya arena, classic, arcade, ranked arena, hingga playlab. Selain itu, tersedia juga medan pertempuran dengan karakteristiknya masing-masing seperti Sanhok, Erangel, Miramar, dan Vikendi

2. Minecraft

Minecraft menjadi salah satu game dengan grafis yang unik. Tampilannya menyerupai game 8-bit, sehingga memberikan pengalaman yang sangat menarik. Game yang satu ini sangat seru untuk dimainkan, baik secara online maupun offline. Setiap pemain bisa membangun berbagai benda sesuai keinginan di dunia Minecraft, dan mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan hingga kejaran para monster. Pemain harus siap dimangsa oleh karakter lain secara hidup-hidup. Selain itu, setiap pemain bisa bermain dengan 10 teman sekaligus. Pastinya akan sangat seru jika bertahan hidup di dunia Minecraft bersama-sama, bukan? 

3. Limbo

Limbo adalah sebuah permainan yang populer dimainkan di berbagai platform untuk bermain game, termasuk Android. Tidak hanya Android, game ini juga dapat dimainkan di PC, PlayStation, serta Xbox. Game yang satu ini memiliki background yang cukup dark. Setiap pemain akan berperan sebagai seorang anak kecil di dunia side scrolling. Dunia tersebut diisi oleh banyak monster yang berkeliaran. Tugas pemain adalah memecahkan teka-teki dan menghindari setiap jebakan yang merintangi perjalanan. Saat bermain game ini, pastikan untuk tetap bertahan hidup agar bisa memenangkan permainan, ya! 

4. Crashlands

Crashlands menjadi salah satu game survival yang menggunakan latar luar angkasa, di mana salah satu faktor utama atau kunci dalam bermain game ini adalah mengatur strategi yang tepat. Setiap pemain harus memerhatikan lingkungan sekitar permainan untuk mengumpulkan berbagai item yang tersebar. Tidak hanya mengharuskan pemain untuk survive, namun juga dihadapkan dengan aksi yang menegangkan. Sensasi RPG di dalamnya akan membuat game ini semakin menyenangkan untuk dimainkan.

5. Last Day on Earth

Pada dasarnya, konsep permainan zombie memang berhubungan dengan kemampuan untuk bertahan hidup. Game yang satu ini sangat menegangkan karena pemain akan hidup di tengah-tengah zombie. Tidak hanya bertahan dari serangan zombie, namun pemain juga harus berkeliling untuk mencari makanan. Selain itu, pemain juga harus membuat tempat berlindung dan mengumpulkan item-item sebagai bekal menjelajah. 

6. This War of Mine

Game yang satu ini memungkinkan setiap pemain untuk merasakan sensasi berjuang di tengah perang yang tengah berkecamuk. Pemain akan bertindak sebagai warga sipil yang harus bertahan hidup di tengah sengitnya peperangan, di mana rasa cemas, kekurangan makanan, dan ketakutan begitu terasa di situasi tersebut. Tidak heran jika pemain akan dihadapkan dengan pilihan hidup yang berat, namun tetap harus diambil. Misalnya terpaksa mencuri makanan dari orang yang lemah, hingga membunuh orang. 

7. Life After 

Life After adalah game ber-genre MMORPG dengan tema zombie. Gameplay yang disediakan sangat seru dan bisa membuat para pemain merasa deg-degan. Game yang dirilis oleh vendor NetEase ini mengharuskan pemain untuk bertahan hidup di tengah serangan zombie. Selain itu, pemain juga harus membangun tempat tinggal agar terhindar dari serbuan zombie yang menyeramkan. Hal yang lebih seru adalah setiap pemain bisa membangun sebuah pemukiman dan saling bekerja sama untuk menyerang zombie.

Baca juga: Cara Beli Item Game Dengan Pulsa Smartfren di HP Android

Bermain game survival di Android memang sangat menantang adrenalin setiap yang memainkannya. Kamu tinggal pilih salah satu game yang telah direkomendasikan di atas, download, lalu mainkan secara single player atau multiplayer. Pastikan kamu menggunakan layanan internet Smartfren demi kenyamanan dan kelancaran selama main game. Pakai Smartfren, kamu bisa dapat reward setiap hari lho

7 Simulation Game Ini Bisa Dimainkan di Android dan iOS!

Simulation game atau game simulator adalah sebuah permainan yang mencontoh kehidupan dunia nyata dengan sentuhan fantasi. Tidak hanya sekadar menghibur, ternyata ada beberapa game simulator yang melatih kemampuan prediksi dan analisis pemainnya, lho. Genre game yang satu ini tidak hanya bisa dimainkan di PC saja, tetapi juga di smartphone Android dan iOS. Tentunya kamu perlu memerhatikan kompatibilitas game dengan ponsel milikmu. Karena game simulator biasanya menawarkan memori penyimpanan yang cukup besar serta grafis yang mumpuni.

Bagaimana sih cara memilih simulation game yang terbaik? Sebenarnya kamu bisa memilih game simulator dengan tema yang paling menarik minatmu. Namun, ada beberapa poin yang perlu diperhatikan terlebih dahulu. Pertama, kenali berbagai jenis game simulator. Kamu bisa menjadi apa saja dalam genre simulation game, seperti pekerja biasa, sopir, hingga pemilik bisnis. Kedua, perhatikan grafis permainan yang ditawarkan. Kemudian, kamu juga bisa memilih game simulator multiplayer untuk berinteraksi dengan sesama pemain. 

Di bawah ini ada beberapa rekomendasi simulation game terbaik yang bisa kamu mainkan di Android maupin iOS. 

1. SimCity BuildIt

Pada urutan pertama, ada SimCity BuildIt yang bisa dikatakan sebagai game simulasi membangun kota terbaik hingga saat ini. Sejak pertama kali rilis pada tahun 1989 untuk perangkat PC, hingga saat ini sudah tersedia untuk perangkat Android dan iOS, game SimCity tetap yang terbaik dibandingkan dengan game sejenis lainnya. Dalam SimCity BuildIt, setiap pemain akan berperan sebagai Walikota yang bertugas membangun kota impian yang indah hingga menjadi kota metropolitan. Pemain akan diberikan beberapa tools untuk memudahkan dalam membangun gedung pencakar langit, perumahan, apartemen, taman bermain, dan fasilitas lainnya agar warga kota bahagia. Selain itu, pemain juga harus mempertimbangkan permasalahan yang muncul dari pembangunan seperti kemacetan dan polusi udara.

2. City Mania

City Mania merupakan salah satu simulation game membangun kota besutan Gameloft yang dikenal sebagai salah satu developer game unggulan. Dalam game ini, setiap pemain dapat membangun sebuah kota dari kota yang kecil dan tenang menjadi kota metropolitan yang super sibuk. Tidak hanya membangun perumahan, pemain juga dapat mendirikan landmark terkenal, seperti Menara Eiffel, Menara London, hingga Menara Miring Pisa untuk membuat kota menjadi kota tujuan wisata yang menarik.

3. Animal Restaurant

Game simulator yang satu ini bertema restoran yang memiliki grafis kartun yang menggemaskan, dengan musik dan jalan cerita yang sangat heartwarming. Sebagai seorang pemilih Animal Restaurant, maukah kamu mengambil kucing liar sebagai karyawan? Tidak hanya bisa memasak saja, setiap pemain juga bisa berinteraksi dengan customer. Sangat menarik, bukan?

4. Plague Inc

Apakah sebuah penyakit dibuat di dalam laboratorium? Jawabannya adalah iya karena pemain bisa mengerjakannya di Plague Inc. Kembangkan penyakit yang diinginkan dan sebarkan ke seluruh penjuru dunia. Setiap pemain bisa membuat beberapa jenis virus dan penyakit menular, lalu bermutasi dan mengubahnya agar tetap berada di jalur dominasi global. Pemain juga perlu menyesuaikan resistensi obat dan lingkungan, mengembangkan gejala baru untuk meningkatkan infektivitas, dan mencegah para ilmuwan dunia untuk menemukan obatnya dengan cepat. Meskipun terdengar kejam, tapi ini adalah permainan yang sangat menyenangkan. Jika dulu game ini hanya menawarkan feature untuk membuat dan menyebarkan penyakit, kini sudah tersedia Cure Mode. Kamu bisa berjuang untuk menyelamatkan dunia dari pandemi. 

5. Subway Simulator

Di dalam game ini, pemain akan berperan sebagai seorang masinis subway atau kereta api bawah tanah untuk mengantar penumpang. Rupanya di game ini para penumpangnya didominasi oleh para pekerja kantoran yang berangkat dari rumah menuju ke kantor mereka masing-masing. Selain itu, masinis juga memiliki misi agar bisa mengantarkan setiap penumpangnya dengan tepat waktu.

6. Disney Magic Kingdoms

Simulation game taman bermain ini pasti menjadi incaran para pecinta Disney. Setiap pemain akan membuat taman bermain impian sambil mengumpulkan karakter Disney. Tidak hanya membangun taman bermain saja, kamu juga bisa memantau pengunjung yang bermain wahana sampai menikmati kembang api. Tugas pemain dalam game ini berikutnya adalah melawan villain, seperti Jafar, Ursula, Gaston, dan Scar. Nikmati juga storyline yang ditawarkan di dalam permainan ini. Grafis dari Gameloft juga benar-benar memanjakan mata saat bermain game.

7. Scary Teacher 3D

Di dalam Scary Teacher 3D, setiap pemain akan menjadi seorang siswa genius yang akan memberikan “pelajaran” untuk guru yang galak. Hal tersebut bukan tanpa alasan, karena guru galak tersebut sering mengancam dan menyiksa murid-muridnya. Susun strategi agar kamu tidak tertangkap saat memberikan “pelajaran” untuk si guru galak. Permainan ini pasti akan membuatmu deg-degan. Jika kamu menyukai permainan yang memacu adrenalin, langsung saja mainkan game yang satu ini.

Baca juga: 5 Game Premium Android Terbaik untuk Single Player

Koneksi internet yang lancar merupakan satu kebutuhan utama dalam bermain simulationgame secara online. Tanpa adanya koneksi internet yang memadai, game online tidak akan berjalan dengan sempurna. Untuk itu, kamu tak perlu ragu menjatuhkan pilihan pada layanan Smartfren. Ada banyak pilihan paket kuota internet yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, mulai dari kuota unlimited, kuota nonstop, dan masih banyak lagi. Info selengkapnya langsung saja cek di sini!

Aplikasi Pengatur Keuangan: Cara Terbaik Mengatur Keuangan ala Millennials

Ada banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dari kebiasaan mengatur keuangan Kamu akan belajar bagaimana berhemat, berlatih untuk lebih tertib dan teratur dalam membelanjakan uang, memiliki perencanaan masa depan yang lebih baik, hingga memiliki perlindungan dari kejadian yang tak terduga. Jangan kita mengatur keuangan itu sulit dan merepotkan. Berkat teknologi, kehidupan saat ini semakin dimudahkan. Lewat smartphone, kamu bisa integrasikan berbagai bidang, baik itu dari segi pekerjaan, hobi, hingga pengelolaan keuangan ke dalam genggaman. Bagi generasi millennials yang dianggap kurang memiliki strategi pengelolaan keuangan yang baik, kehadiran aplikasi pengatur keuangan ini tentu tidak boleh disia-siakan. 

Nyatanya, smartphone memang sudah berekspansi penggunaannya dari segi fungsional. Yang pada dasarnya tercipta untuk berkomunikasi nirkabel jarak jauh, lewat aplikasi kini smartphone bisa digunakan untuk berbagai jenis kegiatan, terutama pengelolaan keuangan. Sederet aplikasi pengatur keuangan di bawah ini paling direkomendasikan untuk kamu coba. Dijamin, pengelolaan keuangan akan jauh lebih baik dengan aplikasi pengatur keuangan tersebut. 

Rekomendasi Aplikasi Pengatur Keuangan Terbaik

aplikasi pengatur keuangan

Aplikasi pengatur keuangan terbaik ini bisa kamu unduh secara gratis di Google Play Store atau App Store. Yuk, cek daftarnya!

1. Mint

Mint adalah salah satu aplikasi pengatur keuangan yang cukup populer di kalangan millennials. Pasalnya, aplikasi yang satu ini menyuguhkan fitur all-in-one, yaitu rekening bank, portofolio investasi, tagihan bulanan, pinjaman kredit, dan giro. Selain itu, aplikasi keuangan ini juga bisa membantumu mengelompokkan anggaran belanja ke dalam beberapa kategori yang berbeda. Dengan begitu, kamu bisa menghitung pengeluaran dengan mudah dan tepat. Keuanganmu juga bisa ditampilkan dalam bentuk grafik dan bagan yang tentu saja akan mempermudah melihat kondisi keuangan, lho. Jika tagihan membengkak, maka aplikasi ini akan mengirimkan notification sebagai pengingat. 

2. UangKu

UangKu juga merupakan aplikasi keuangan yang cocok untuk millennials, khususnya yang belum pernah menggunakan aplikasi pengatur uang sebelumnya.  Dengan fitur yang terperinci serta terstruktur dan dikemas dengan sederhana, kamu tidak akan kesulitan untuk mengoperasikan aplikasi ini. Saat menggunakan aplikasi ini, kamu akan diminta untuk mengisi target tabungan dan juga pengeluaran selama satu bulan. Kemudian, aplikasi ini akan secara otomatis menganjurkan berapa batas uang yang bisa kamu keluarkan setiap harinya untuk mencapai target yang kamu ingin capai. Pengeluaran dan pemasukan yang tercatat di dalam aplikasi ini juga bisa dikelompokkan dalam berbagai kategori. Hal ini tentu saja akan membantumu lebih mudah untuk melacak uang yang masuk dan keluar.

3. Money Lover

Kalau kamu ingin mengelola keuangan mulai dari mencatat pengeluaran harian, maka aplikasi Money Lover ini sangat cocok untuk digunakan. Selain mencatat pengeluaran harian, kamu juga bisa mengklasifikasikannya berdasarkan kategori, seperti transportasi, makan, dan lain sebagainya. Money Lover juga bisa dijadikan sebagai pembuatan anggaran belanja atau budgeting, mencatat pemasukan, hingga menganalisis pengeluaran yang paling besar berdasarkan kategori. 

4. Realbyte Money Manager Expense & Budget

Aplikasi pengatur keuangan yang satu ini juga cukup populer di bidangnya. Dengan aplikasi ini, mengelola keuangan bukanlah sesuatu hal yang rumit lagi. Fitur yang ditawarkan sudah lengkap, sehingga kamu bisa langsung menggunakannya untuk kebutuhan dasar, seperti mencatat pengeluaran, menentukan anggaran belanja bulanan, hingga menentukan target uang yang harus terkumpul dalam beberapa periode.

5. AndroMoney

Aplikasi pengatur keuangan populer lainnya adalah AndroMoney. Kalau kamu sudah pernah mencoba mengelola keuangan lewat aplikasi mungkin sudah pernah mendengar namanya, paling tidak sekali. AndroMoney ini terbilang lengkap sebagai sebuah aplikasi pengelola keuangan. Selain fitur yang lengkap, tampilan yang ditawarkan juga minimalis, sehingga kamu tidak perlu pusing dan merasa rumit melihat angka yang banyak jumlahnya saat menggunakan aplikasi ini. 

6. Monefy

Monefy menawarkan kesederhanaan tampilan dengan visualisasi yang bagus. Dengan begitu, kalau kamu lebih suka menganalisa keuangan kamu lewat bentuk visual, Monefy ini cocok dijadikan acuan. Monefy dilengkapi dengan widget yang bisa membuatmu lebih mudah mengatur keuangan langsung dari home screen. Mengklasifikasikan bentuk pengeluaran atau budget juga bisa lebih mudah, dengan aplikasi ini. Menariknya Lagi, kamu bisa sinkron data kamu ke penyimpanan cloud Dropbox.

7. Wallet

Untuk menggunakan aplikasi ini, kamu perlu masuk menggunakan email atau Facebook. Aplikasi Wallet ini memungkinkan kamu untuk mengimpor data transaksi atau rekening dari file CSV atau Excel. Selain itu, kamu juga dapat menentukan financial goals yang akan dicapai. Misalkan target untuk menabung, liburan, membeli barang, atau lainnya. Wallet menghadirkan fitur sinkronisasi saldo rekening dengan transaksi pada akun bank, di mana fitur ini dihadirkan melalui Salt Edge, yaitu agregator data perbankan bersertifikasi ISO 27001.

Baca juga: Cara Mudah Beli Paket Internet di Aplikasi MySmartfren

Apa artinya smartphone dan berbagai aplikasi keren di dalamnya, jika tidak dibarengi dengan layanan internet yang tepat? Yuk, temukan layanan dari Smartfren untuk segala keperluanmu di sini, karena hanya Smartfren yang mengerti apa yang kamu butuhkan.

Meski Simple, Trend Fashion Hijab Ini Bisa Bikin Tampilanmu Menawan

Saat ini, hijab bukan hanya sebuah identitas saja. Namun keberadaan hijab sudah menjadi sebuah ikon fashion yang mendapatkan tempat di hati pemakainnya khususnya para muslimah. Jika dulu hijab identik dengan muslimah yang sudah lanjut usia, namun sekarang hijab menjadi sesuatu yang menarik. Pasalnya, saat ini fashion hijab banyak menonjolkan keunikannya. 

Hadirnya fashion hijab telah mengubah stigma negatif mengenai hijab yang selama ini beredar dalam masyarakat. Bahwa hijab diasosiasikan identik dengan peserta pengajian dan pakaian yang ketinggalan zaman, serta tidak modis. Perkembangan fashion hijab sekarang ini sudah semakin berkembang dengan paduan berbagai look, seperti vintage look, bohemian look, korean look, classic look, dan masih banyak lagi lainnya. 

Inspirasi Fashion Hijab Terbaik

fashion hijab

Kalau kamu tengah kebingungan mencari inspirasi fashion hijab yang simple tapi menarik, tidak ada salahnya untuk menilik beberapa trend fashion hijab berikut ini.

1. Kemeja cerah cuban

Kemeja dengan kerah cuban menjadi salah satu trend hijab yang wajib dimiliki. Karena memiliki desain daun kerah yang tidak menyelimuti leher, model ini termasuk pilihan kemeja yang cocok untuk digunakan pada acara kasual. Kemeja yang bernuansa kasual ini cenderung memiliki leher yang agak rendah, sehingga kamu perlu menggunakan manset sebelum menggunakan kemeja.

2. Busana warna vibrant

Jika sebelumnya, warna-warna pastel lebih mendominasi, maka trend fashion hijab pada tahun 2021 mengedepankan warna vibrant yang lebih berani. Busana warna cerah ini akan memberikan kesegaran pada penampilan kamu dengan perpaduan warna yang memiliki energi kegembiraan, seperti turquoise, kuning, hingga pink dengan nuansa yang soft.

3. Busana warna lilac

Warna lilac juga menjadi salah satu warna dalam dunia fashion hijab yang paling digemari oleh para hijabers. Warna lilac sendiri merupakan warna ungu muda dengan sentuhan lembut, yang biasanya identik dengan tampilan feminin dan juga berkarakter, serta memberikan kesan estetik hingga mempermanis outfit. Tidak hanya warna lilac, lavender dan moss juga banyak digemari. 

4. Busana bernuansa earthy tone

Meskipun warna vibrant dan lilac cukup mendominasi, bukan berarti nuansa earthy tone tidak lagi diminati. Nyatanya, busana muslim dengan nuansa earthy tone kian meramaikan model hijab syar’i. Berbagai model busana muslim dari hijab hingga gamis hadir dengan beragam warna bernuansa earthy tone seperti warna terracotta, kuning, biru muda, dan olive. Warna-warna bernuansa earthy tone ini tentu akan memberikan nuansa calm dan elegan pada penampilanmu.

5. Sleepwear piyama

Dengan perkembangan fashion, sleepwear piyama tidak hanya dipakai saat tidur. Tapi kamu juga bisa menggunakannya untuk berpergian agar penampilan semakin terlihat stunning. Kamu bisa memilih piyama set dengan motif kekinian, seperti motif shibori hingga tie dye yang sangat digemari belakangan ini. Juga bahan rayon yang mengkilap, sehingga terlihat lebih chic namun juga memberikan kenyamanan sepanjang waktu.

6. Windbreaker jacket colorful

Di Indonesia, jaket sudah menjadi outfit wajib saat keluar rumah. Jadi tidak heran, setiap tahunnya ada saja desain jaket terbaru yang meramaikan trend fashion. Windbreaker jacket pada umumnya memang terkesan boyish dengan warna-warna netral, namun kini windbreaker jacket hadir dengan nuansa colorful. Banyak windbreaker jacket dengan motif cantik sehingga membuat kamu para hijabers tetap terlihat feminim dan nyaman. 

7. Vest Korea

Terinspirasi dari trend fashion Korea, vest menjadi salah satu fashion item yang banyak diminati. Vest Korea berbentuk seperti tanktop atau busana tanpa lengan yang dijadikan luaran untuk mempermanis outfit. Fashion item yang satu ini bahkan sudah banyak digunakan oleh selebgram hijab tidak hanya di Indonesia, tapi juga di luar negeri. Penggunaan vest Korea ini memang mampu membuat penampilan semakin modis. Cara mix and match-nya sangat mudah. Kamu bisa mengkombinasikan vest dengan dress, blouse, hingga kemeja sesuai style fashion yang kamu inginkan.

8. Puff sleeves

Sesuai dengan namanya, busana puff sleeves memiliki detail lengan yang menggembung pada kanan kirinya. Meskipun bukan fashion baru, namun puff sleeves ini menjadi salah satu fashion item yang belakangan ini banyak digandrungi oleh hijabers. Busana puff sleeves ini mampu memberikan nuansa yang chic dan feminim pada penampilanmu. Bahkan model busana satu ini bisa dengan mudah dipadukan dengan berbagai fashion hijab lainnya.

Baca juga: 7 Tren Fashion Busana Muslim di Bulan Ramadan

Kalau urusan penampilan sudah beres, saatnya memastikan layanan internet sudah tepat. Smartfren menawarkan berbagai pilihan paket yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kita. Yang namanya sesuai kebutuhan, pasti kita akan lebih nyaman saat menggunakannya. Tidak ada lagi keluhan boros kuota, pulsa utama tiba-tiba habis, dan lain sebagainya.

Panduan Lengkap Streetwear Style untuk Tampilan yang Keren

Percaya atau tidak, kalau pakaian streetwear style akan terasa nyaman saat dipakai sehari-hari? Streetwear style merupakan sebuah fashion yang dianggap muncul tidak dari studio, tapi dari grassroots streetwear. Seperti yang diketahui, street style umumnya terkait dengan budaya anak muda, dan paling sering terlihat di pusat-pusat kota besar. Selain itu, street style juga dapat diartikan sebagai gaya berpakaian yang real atau nyata dipakai sehari-hari, namun dengan perpaduan yang chic. 

Daftar Fashion Item untuk Streetwear Style

streetware style

Nah, apakah kini kamu tertarik untuk tampil keren dengan street style? Tenang, untuk membantu kamu yang ingin bergaya streetwear, berikut ini ada beberapa fashion item agar kamu terlihat keren saat berkegiatan sehari-hari.

  1. Celana Jeans. Jeans merupakan pakaian streetwear utama yang mudah sekali dipadukan dengan fashion item lain. Jeans termasuk bawahan bergaya street style yang tak habis dimakan waktu. Umumnya, celana jeans sangat pas dipadukan dengan kemeja ataupun jaket hoodie yang bertipe oversize.
  2. Cargo pants. Celana jeans bukanlah satu-satunya celana untuk memberikan kesan streetwear style. Celana ala militer dan cargo pants juga dapat menambahkan kesan gaya streetwear. Celana ini akan terlihat sempurna saat dipadukan dengan atasan kontras yang sederhana.
  3. Kaos. Berbicara tentang gaya streetwear, t-shirt atau kaos adalah fashion item yang tidak boleh ketinggalan. Kaos adalah pakaian kasual yang nyaman, dan juga punya keunikan tersendiri. Kamu bisa memakai kaos dengan grafik yang menampilkan kesan street yang kuat. Selain itu, kamu juga bisa tampil keren dengan kaos polos. Dengan kaos polos kamu akan terlihat minimalis dan vintage. Cobalah kaos oversize dan vintage style era 90-an yang akan meningkatkan gaya street-mu.
  4. Jaket Hoodie. Bisa dibilang, jaket hoodie juga menjadi bagian penting dari streetwear style. Jaket hoodie juga sangat cocok dipadukan dengan pakaian apapun. Hoodie merupakan fashion item yang seharusnya dimiliki oleh setiap pecinta streetwear.
  5. Military Jacket. Jaket untuk bergaya streetwear biasanya sering terinspirasi dari pakaian ala militer atau gaya vintage. Jadi, kamu bisa pilih military jacket yang bagus tampilan street style yang lebih keren.
  6. Sneakers kekinian. Sneakers akan memberikan tampilan kasual, nyaman, dan merupakan fashion item penting dalam bergaya streetwear.
  7. Topi. Gaya streetwear tidak akan terasa streetwear tanpa kehadiran topi. Kamu bisa memakai topi baseball yang klasik, topi denim bergaya para pekerja tahun 50-an, atau topi dengan style sederhana. 
  8. Tas. Jika kamu mencari aksesoris lain yang dapat menunjang penampilan, tas adalah jawabannya. Pilihlah ukuran tas yang sesuai kebutuhan dan kenyamanan. Supaya kelihatan trendi, waist bag bisa jadi pilihan yang tepat. Sedangkan ransel bisa menjadi pilihan yang baik bagi kamu yang suka membawa laptop. Pastikan untuk mencocokkan warna pakaian dengan tas untuk melengkapi gaya streetwear-mu, ya.

Tips Mix and Match Streetwear Style

streetware style

Bagi kamu penyuka gaya yang simple namun ingin tetap terlihat kece, simak tips berikut ini!

  1. Gunakan kaos putih yang dipadukan dengan jaket dan celana denim. Jangan lupa beri aksen tambahan dengan mengenakan jam tangan dan waist bag sesuai keinginan.
  2. Gunakan kaos hitam polos dengan dipadukan jogger pants berwarna terang saat ingin hangout bersama teman atau rekan kerja.
  3. Sempat menjadi tren di beberapa tahun lalu, bukan berarti sekarang bomber jacket tidak lagi cocok digunakan. Inspirasi outfit yang satu ini cocok bagi kamu yang ingin tampil simple tapi tetap ‘wah’.
  4. Kalau ingin ke kantor dengan gaya semi-formal, contek streetwear style yang satu ini. Kamu bisa memadukan jaket kulit dengan kemeja/kaos berwarna kontras. Selain itu, kamu juga bisa mengenakan celana yang nyaman dan sepatu boots untuk melengkapi penampilan kerenmu.
  5. Baju berbahan flanel juga tidak pernah mengecewakan saat dipadupadankan. Gaya ini sangat cocok buat kamu yang ingin pergi ke mall atau berbagai tempat lainnya.

Baca juga: 10 Boyband K-pop Paling Terkenal! Mana Favorit Kamu?

Streetwear style adalah segala sesuatu yang memperlihatkan style yang unik! Fashion item apa yang akan kamu coba pakai? Pastikan fashion item yang kamu pilih, nyaman digunakan dan sesuai dengan seleramu. Karena, apa artinya tampil gaya kalau kamu menderita? Sama halnya dengan fashion, masalah kartu SIM dan paket data internet juga tidak boleh asal pilih. Cocok dengan kebutuhan adalah kunci utama. Yuk, tentukan paket Smartfren pilihan kamu sekarang, dan nikmati kemudahan berinternet dengan koneksi full 4G. Bahkan menariknya lagi, kamu bisa mendapatkan harga yang lebih hemat dengan bonus Kartu Perdana Smartfren dan bonus kuota melimpah.

Toxic Relationship: Pengertian, Tanda, dan Cara Menghindarinya

Istilah toxic relationship memang cukup familiar. Mungkin saat ini ada orang terdekat yang mengalaminya, atau mungkin kamu sendiri? Dalam konteks hubungan romantis seperti pacaran atau pernikahan, toxic relationship atau hubungan beracun adalah ketika hubungan yang dijalani tidak lagi menyenangkan dan tidak membuat aman bagi diri sendiri maupun orang lain. Hubungan tidak sehat ini terjadi saat satu atau kedua pihak mengabaikan tiga komponen dasar dalam hubungan yang sehat. Yaitu saling menghargai (respect), saling percaya (trust), dan saling menyayangi (affection).

Jenis orang toxic beragam, ada yang senang memegang kendali dalam suatu hubungan. Dalam artian mereka ingin dipandang sebagai orang yang kuat oleh pasangannya. Selain itu, ada orang toxic yang terlalu menggantungkan diri dengan pasangannya. Misalnya ketika ada suatu masalah selalu mengandalkan pasangannya. Sayangnya, perilaku orang toxic semacam itu tidak bisa dibenarkan begitu aja. Kenapa? Tentu saja karena hal itu akan merugikan bagi orang sekeliling serta pasangan mereka.

Tanda-tanda Toxic Relationship

Ada pepatah yang mengatakan, “Cinta itu buta”. Maksudnya, seseorang yang sedang jatuh cinta mungkin terlalu fokus pada sisi baik orang yang dicintainya. Sehingga cenderung menyampingkan sisi negatifnya, yang mungkin saja sisi negatif tersebut tidak baik untuk dirinya sendiri. Nah, inilah yang terjadi pada orang yang berada dalam hubungan toxic. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui apakah sebenarnya kamu berada dalam toxic relationship atau tidak. 

Toxic relationship bisa saja hadir dalam berbagai bentuk. Namun seringkali kita tidak menyadarinya, mengabaikannya, atau bahkan menganggapnya sebagai tanda cinta. Berikut ini adalah beberapa tanda mungkin kamu terjebak dalam toxic relationship. Wajib disimak baik-baik! 

  • Sering berbohong. 
  • Tidak pernah menyelesaikan permasalahan yang tengah terjadi. 
  • Tidak mau mengakui kesalahan yang dilakukan, tapi malah selalu menyalahkan orang lain. 
  • Berperilaku manipulatif.
  • Melakukan segala bentuk kekerasan (kekerasan fisik, emosional, maupun seksual). 
  • Sulit memaafkan. 

Toxic relationship sering terjadi karena masalah yang sudah berlangsung lama, atau sebagai akibat dari masalah yang belum pernah terselesaikan dengan baik, sehingga masalah yang terjadi secara terus menerus dibahas tanpa ada jalan keluar. Jika kamu telah mengalami tanda-tanda hubungan yang tidak sehat seperti yang disebutkan di atas, ada baiknya kamu mulai mempertanyakan ke diri sendiri. Apakah memang hubungan yang kamu jalani masih mungkin untuk diperbaiki atau tidak?

Tips Keluar dari Toxic Relationship

toxic relationship

Sekarang mungkin muncul pertanyaan di benak kamu “Terus bagaimana cara keluar dari hubungan toxic ini?”. Tenang, di bagian terakhir ini, akan dibagikan tips untuk keluar dari hubungan beracun yang bisa kamu coba. 

  • Pertama, evaluasi dengan cermat bagaimana hubunganmu dengan pasangan. 
  • Sibukkan diri dengan kegiatan yang menyenangkan dan bermanfaat. 
  • Cari lingkungan yang membawa aura positif untuk dirimu. 
  • Lepaskan toxic relationship secara perlahan.

Tetap ingin bertahan, tapi menyakitkan

Dalam toxic relationship, kamu seperti sedang berjalan di atas pecahan kaca. Maksudnya, sangat berhati-hati supaya tidak semakin terluka. Perlu diingat, bahwa cinta saja tidak cukup untuk mempertahankan sebuah hubungan, apalagi jika hubungan itu sudah tidak sehat. Hubungan yang tidak sehat ini akan membuatmu merasa lebih buruk. Pasangan yang terus menerus tidak menghargai, suka berbohong, dan tidak menunjukkan kasih sayang, namun kamu enggan untuk mengakhiri hubungan. Karena merasa masih sayang, kamu akan memaklumi semua kesalahan yang dilakukan oleh pasangan. Pertanyaannya, mau sampai kapan? Bukankah lelah menjalani hubungan semacam itu? 

Lepaskan, relakan! 

Setiap hubungan memang layak untuk diperjuangkan. Namun jika suatu hubungan dirasa tidak lagi menghubungkan kamu dengan pasangan, maka sudah saatnya untuk diakhiri.  Ingatlah bahwa kamu berhak untuk bahagia, berhak untuk dikasihi dan juga mengasihi. Hubungan yang baik akan membuatmu merasa tenang, nyaman, dan pastinya akan membuatmu bebas untuk menjadi diri sendiri.

Terkadang obat itu pahit, sebelum obat tersebut memberikan dampak positif terhadap tubuh kita. Pada poin ini, obat pahit yang dimaksud adalah mengakhiri hubungan yang dirasa tidak kunjung memberikan suatu perubahan ke arah yang lebih baik. Ingat, jika dalam proses memperbaiki hubungan masih sering terjadi tidak adanya komitmen, perilaku tidak baik masih sering terjadi, dan kedua belah pihak semakin tidak nyaman, maka obat terbaiknya adalah merelakan hubungan yang dijalani sebelum racun tersebut semakin berakar, hingga memberikan dampak negatif yang lebih besar terhadap mental dan fisik kamu.

Baca juga: 8 Cara Mudah Aktivasi modem smartfren

Saat memutuskan untuk mengakhiri hubungan, mungkin awalnya akan terasa berat. Dari pada terus menerus mikirin si dia, kenapa tidak mengisi waktu luang untuk nonton film saja? Dengan paket kuota nonstop dari Smartfren, kamu akan puas internetan tanpa henti. Bahkan, kamu tetap bisa internetan meskipun kuota utama habis. Dan jangan khawatir, akses internet 24 jam di semua aplikasi tidak akan memotong pulsa. Sangat menggiurkan, ya! Temukan layanan dari Smartfren untuk segala keperluanmu di sini

Usir Kemalasan, Coba Tips Melakukan Olahraga di Masa Pandemi Ini

Di tengah pandemi seperti sekarang ini, menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh sangat penting. Jangan karena adanya pembatasan yang membuat kita tidak bisa leluasa pergi kemana-mana, lantas kita tidak olahraga. Ada banyak kok jenis olahraga di masa pandemi yang bisa dilakukan dari rumah. Selain lebih nyaman karena tidak ada gangguan dari pihak lain, olahraga dari rumah juga dapat dilakukan dengan lebih leluasa dengan waktu yang lebih fleksibel, lho. Selain itu, faktor kebersihan dan keamanan juga lebih terjaga. 

Kenapa sih kita harus olahraga? Kementerian Kesehatan dan Kementerian Keolahragaan Indonesia, bahkan badan organisasi dunia World Health Organization (WHO) menyarankan supaya kita tetap berolahraga di tengah masa pandemi demi kesehatan. Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa olahraga dapat meningkatkan sekresi hormon endorphine, sehingga dapat meningkatkan imunitas tubuh. Tak heran, jika olahraga kesehatan masuk ke dalam empat kegiatan penting yang dianjurkan pemerintah dalam melawan Covid-19. Keempat kegiatan penting tersebut adalah nutrisi yang baik, istirahat yang cukup, penanganan stres, dan olahraga.

Manfaat Olahraga bagi Kesehatan Tubuh dan Mental

Berikut ini adalah beberapa manfaat olahraga, yang terkadang dilupakan atau disepelekan.

1. Membuat kulit lebih sehat

Kalau kamu ingin kulit terlihat sehat dan glowing, salah satu solusinya adalah olahraga. Olahraga secara teratur dapat meningkatkan aliran darah sekaligus produksi antioksidan alami tubuh. Di mana fungsi antioksidan adalah untuk melindungi sel-sel, termasuk sel kulit. Alhasil kulit pun akan menjadi lebih sehat dan glowing

2. Baik untuk otak

Mungkin memang terkesan sepele. Tapi olahraga akan memperbaiki fungsi otak dan memori. Secara teknis, olahraga akan menambah detak jantung yang meningkatkan aliran darah dan oksigen ke otak. Di sisi lain, kegiatan fisik ini juga akan menstimulasi produksi hormon yang memperbanyak pertumbuhan sel otak. Alhasil olahraga dapat memperbaiki fungsi otak dan juga melindungi memori untuk berpikir. Sebaliknya, jika kamu malas olahraga di masa pandemi seperti sekarang ini, dan kurang menjaga asupan bernutrisi, maka akan membuat tubuh obesitas. Dan bukan tidak mungkin tubuh akan lebih mudah terserang hipertensi, diabetes, atau stroke.

3. Merasa lebih bahagia

Olahraga juga akan menambah sensitivitas otak untuk hormon serotonin, norepinefrin, serta endorfin. Hormon tersebut akan membuat seseorang bahagia, memperbaiki mood, dan menekan rasa cemas, serta stress.

4. Menambah energi

Olahraga memang dapat membuat seseorang menjadi lelah. Namun di sisi lain, olahraga juga bisa menambah energi. Tentunya pemilihan jenis olahraga disesuaikan dengan kondisi tubuh, kebiasaan, serta usia. Bahkan olahraga secara teratur dapat menambah energi bagi orang-orang yang menderita sindrom kelelahan kronis, lho

Tips Olahraga di Masa Pandemi

olahraga di masa pandemi

Pakar Kedokteran Olahraga UGM, Zaenal Muttaqin Sofro, mengatakan ada banyak jenis olahraga di masa pandemi yang dapat dilakukan di rumah. Yaitu neural exercise atau olahraga persarafan untuk menjaga kesehatan, dan physical exercise atau olahraga fisik untuk menjaga kebugaran.

1. Olahraga Persarafan

Olahraga persarafan dapat diwujudkan dengan tiga cara, yaitu pernapasan, vokalisasi, dan postur. Jenis olahraga pernapasan ini bisa dilakukan dengan senam pernapasan seperti senam tera, dan yoga. Sementara itu, vokalisasi dapat dilakukan dengan bersenandung, membaca Al-Quran dan lain sebagainya. Sedangkan untuk postur dapat dilakukan dengan cara seperti melakukan senam taichi maupun gerakan sholat. Olahraga di masa pandemi ini dapat dilaksanakan setiap saat, kapan saja, dan di mana saja termasuk di rumah. Dengan melakukan olahraga secara rutin, maka tubuh akan menjadi lebih sehat dan meminimalisir stres.

2. Olahraga Fisik

Olahraga fisik dilakukan untuk membuat badan tetap bugar saat menjalankan aktivitas sehari-hari. Jenis olahraga fisik ini melibatkan otot besar, bersifat ritmis, dan berkelanjutan. Saat melakukan olahraga fisik, sangat dianjurkan untuk tidak dilakukan secara berlebihan dengan intensitas tinggi. Karena hal tersebut bisa mengganggu kesehatan. Frekuensi olahraga fisik dapat dilakukan 3-5 kali per minggu, dengan intensitas sedang, dan durasi selama 30-45 menit. Sedangkan jenis olahraga yang bisa dipilih adalah jalan cepat, jogging, bersepeda statis, senam, dan berenang. Sebelum memulainya, jangan lupa didahului dengan pemanasan dan diakhiri dengan pendinginan.

Yang tidak kalah penting, jangan lupa untuk menjaga hidrasi agar selalu tercukupi. Minum 30 menit sebelum olahraga dan setelahnya, untuk mengganti jumlah cairan yang keluar lewat keringat.

Baca juga: 5 Cara Olahraga di Rumah Yang Seru Bareng Pasangan

Manfaat olahraga sudah diketahui, tips olahraga juga sudah dibagikan. Jadi, mari usir kemalasan dan bergegas mulai berolahraga di masa pandemi. Ada banyak sekali panduan olahraga di rumah yang bisa kamu temukan di YouTube. Tinggal pilih tayangan mana yang kamu suka, dan ikuti instruksinya sampai selesai. Lama kelamaan, kamu akan terbiasa olahraga di masa pandemi. Untuk mendukung YouTube-an tanpa henti, pastikan paket kuota internetmu aman. Kamu bisa pakai “Kuota Sultan Harga Teman” dari Smartfren. Dijamin, kamu bisa bebas akses internet di semua aplikasi selama 24 jam nonstop. Info selengkapnya, cek di sini!

© Copyright 2025 smartfren. All Rights Reserved

SmartyChatBot
Chat with Smarty