tag-loc
Download aplikasi mySF dan dapatkan lebih banyak hadiah WOW!
DOWNLOAD

7 Channel Youtube Horor Indonesia Terbaik buat Pecinta Cerita Mistis

Horor dan cerita mistis sudah menjadi makanan sebagian besar masyarakat Indonesia. Biarpun membuat ketakutan, banyak orang yang tetap penasaran dengan cerita misteri. Kalau Kamu juga suka dengan cerita mistis, ada baiknya coba ikuti channel YouTube horor terbaik asal Tanah Air.

Kisah-kisah dari negeri sendiri ini bisa dibilang level kengeriannya dua kali lipat lebih besar. Pasalnya, Kamu merasa bahwa cerita horor tersebut dekat dengan kehidupan sehari-hari. Asyiknya lagi, semua cerita mistis ini bisa diakses dengan lebih mudah dari komputer, laptop, atau smartphone Kamu. Nah, simak deh, rekomendasi channel YouTube horor terbaik berikut ini.

Rekomendasi Channel YouTube Horor Terbaik

Channel YouTube horor biasa menampilkan cerita mistis tentang tempat angker dan penampakan yang sering muncul di sana. Ada juga yang menampilkan pengalaman pribadi dari pemilik channel saat beriteraksi dengan makhluk astral. Berikut pilihan channel YouTube horor yang wajib Kamu tonton!

1. Jurnalrisa

Risa Saraswati dikenal sebagai penulis buku yang karyanya pernah diangkat ke layar lebar. Kamu pasti tahu film horor Danur dan Asih. Nah, film-film tersebut sebenarnya diangkat dari pengalaman Risa sendiri.

Pemilik channel ini dikenal memiliki kemampuan untuk bisa berinteraksi dengan makhluk halus. Kabarnya juga, dia memiliki sahabat gaib yang selalu ada di dekatnya. Dalam channel milik Risa, Kamu bisa melihat dia mendatangi tempat-tempat angker untuk berintenteraksi dengan makhluk-makhluk astral.

2. Nessie Judge

Konten horor yang diberikan dalam channel ini diberi nama Neror. Nessie Judge punya segudang konten yang bisa bikin Kamu penasaran hingga ketakutan saat menontonnya. Dalam channel Nessie Judge, Kamu tidak hanya mendapatkan cerita misteri dari dalam negeri, lho.

Beberapa kisah misteri yang berhasil dikumpulkan oleh Nessie juga datang dari berbagai negara. Channel ini sering membuat penasaran lantaran menampilkan misteri pembunuhan atau penampakan dari sebuah peristiwa.

3. Kisah Tanah Jawa

Sesuai dengan namanya, channel ini menawarkan banyak kisah horor dan misteri dari seluruh wilayah di Jawa. Channel Kisah Tanah Jawa ini mengemas ceritanya lewat obrolan santai berbau mistis yang akan membuat kamu penasaran. Cukup menarik, ya?

Beberapa kontennya dibuat dengan tampilan video yang sangat menyeramkan. Terlebih lagi, banyak kaum adat di Pulau Jawa yang memang masih memegang teguh kepercayaan turunan nenek moyang. Channel ini bakal bikin kamu penasaran untuk pergi ke salah satu tempat yang jadi sumber ceritanya.

4. Filo Sebastian

Channel milik Filo Sebastian ini juga nggak boleh dilewatkan oleh para penggemar kisah misteri. Pemuda ini muncul sebagai kreator yang memiliki kemampuan untuk melihat makhluk halus. Dalam channel-nya, dia sering membagikan kisah-kisah yang dialami secara langsung bahkan yang terjadi di rumahnya.

Filo pun sering berkolaborasi dengan berbagai kreator lain untuk bercerita tentang pengalaman mereka dengan dunia roh. Sebagai anak indigo, Filo sudah terbiasa dengan makhluk halus. Dalam channel-nya, dia kerap memberikan pernyataan bahwa hantu tidak seseram yang dibayangkan banyak orang.

5. Diarymisterisara

Channel YouTube ini digarap oleh Sara Wijayanto. Istri dari pesulap Demian Aditya ini juga diketahui memiliki kemampuan untuk melihat dan berinteraksi dengan makhluk halus. Dalam channel-nya, Sara sering berbagi kisah misteri yang dialaminya langsung.

Tak jarang Sara juga mendatangi tempat-tempat yang dianggap seram oleh sebagian besar orang. Sara beberapa kali kerasukan penghuni dari tempat angker tersebut. Konten-kontennya pasti bakal bikin Kamu merinding saat menontonnya.

6. Hagz

Channel ini tidak kalah seru dengan beberapa rekomendasi lainnya. Hagz selalu membagikan pengalaman nekatnya mendatangi tempat-tempat menyeramkan. Bukan hanya datang dan melihat-lihat, para pengasuh channel ini pun melakukan aksi “memanggil” roh.

Mereka kadang bermain petak umpet dan bersembunyi di tempat-tempat angker sambil menunggu adanya interaksi makhluk halus. Biarpun sepertinya seru, Kamu akan dibuat ketakutan saat mereka menemukan hal-hal mistis saat bermain.

7. Erwing HD

Channel YouTube ini sudah cukup lama hadir membawakan kisah-kisah misteri. Erwing HD memiliki konten yang mengulas berbagai kisah mistis dari banyak kejadian. Dia kerap mengumpulkan video-video penampakan yang direkam secara langsung.

Sekarang, channel ini juga memiliki segmen seru yang hadir setiap malam Jumat. Konten yang dihadirkan adalah review dari kejadian yang pernah dialaminya sendiri. Bikin penasaran, bukan?Nah, itulah deretan channel YouTube horor yang bisa Kamu ikuti keseruannya. Ngomong-ngomong tentang nonton YouTube, tentunya Kamu perlu kuota yang banyak dan akses internet yang cepat. Jika ingin menonton semua rekomendasi dengan nyaman, Kamu bisa andalkan smartfren yang bisa berikan kelancaran saat menonton. Asyiknya lagi, smartfren punya paket nonton yang terjangkau dengan kuota berlimpah. Tidak ada lagi buffering saat nonton YouTube!

Berita Lainnya

© Copyright 2024 smartfren. All Rights Reserved

SmartyChatBot
Chat with Smarty